Arsip

Posts Tagged ‘DIAGNOSA PERAWATAN’

MAKALAH ASUHAN KEPERAWATAN PADA BAYI NY. P DENGAN BBLR DI RUANG BAYI RS BHAYANGKARA BOJONEGORO

Maret 6, 2013 Tinggalkan komentar

TINJAUAN PUSTAKA
BBLR

I. PENGERTIAN
Bayi berat lahir rendah adalah bayi yang lahir dengan berat kurang atau sama dengan 2500 gram ( WHO )
Bayi barat lahir rendah adalah bayi baru lahir yang berat badannya saat lahir kurang dari 2500 gram ( sampai dengan 2499 gram )
Berkaitan dengan penanganan dan harapan hidupnya, BBLR dibedakan dalam :
1. BBLR berat badan lahir 1500 – 2500 gram
2. Bayi berat lahir sangat rendah ( BBLSR ), berat lahir < 1500 gram
3. Bayi berat lahir ekstrim rendah ( BBLER ), berta lahir < 1000 gram
Bayi dengan BBLR dibedaka menjadi 2 golongan :
1. Prematuritas murni yaitu bayi dengan masa kehamilan kurang dari 37 minggu dan berat badan sesuai dengan berat badan usia kehamilan
2. Dismaturitas yaitu bayi dengan berat badan kurang dari berat badan yang seharusnya untuk usia kehamilan, ini menunjukkan bayi mengalami retardasi pertumbuhan intrauterine.

II. ETIOLOGI
BBLR dapat disebabkan oleh beberapa factor yaitu :
1. Faktor ibu
a. Penyakit ibu
1) Toksemia gravidarum, yaitu pre eklamsi dan eklamsi
2) Perdarahan antepartum
3) Trauma pada masa kehamilan yaitu trauma fisik dan psikologis
4) Penyakit akut dengan gejala panas tinggi ( misalnya : tifus abdominalis, malaria )
5) Penyakit kronis ( misalnya : TBC, penyakit jantung, DM )
6) Tumor ( misalnya : mioma uteri, sistoma )
7) Kelainan bentuk uterus
b. Usia
1) Usia ibu pada waktu hamil < dari 20 tahun atau > 35 tahun
2) Multigravida yang jarak antar kelahirannya terlalu dekat
c. Kejadian social ekonomi
2. Faktor janin
a. Kehamilan ganda
b. Hidramnion
c. Ketuban pecah dini
d. Cacat bawaan
e. Infeksi ( missal : rubella, sifilis, toksoplasmosis )
f. Insifisisensi plasenta
g. Inkompantibilitas darah ibu dan janin
3. Faktor plasenta
a. Plasenta previa
b. Solusio plasenta
4. Faktor – faktor lain

Baca selengkapnya…